Solo— Warga Ahmadiyah Solo menunjukan semangat pengkhidmatan tinggi terhadap sesama umat Islam sekaligus saudara rohani.
Hal itu diperlihatkan saat warga Ahmadiyah Solo menjamu peserta Haul Habib Ali Al-Habsyi yang digelar tak jauh dari masjid milik JAI Solo.
Masjid Baitul Karim milik JAI Solo disiapkan untuk tempat istirahat peseta haul Habib Ali Al-Habsyi yang datang dari berbagai kota.
Warga Ahmadiyah Solo menyediakan karpet hijau di ruangan kantor untuk alas duduk dan tidur para peserta haul yang datang.
Tak hanya itu para sejumlah peserta haul tampak melepas penat di teras Masjid Baitul Karim setelah menempuh perjalanan jauh.
Salah seorang anggota Jemaat Ahmadiyah Solo Muhaimin mempersilakan para tamu yang datang ke masjid untuk menggunakan kamar mandi yang ada, tempat wudhu, bantal tidur, ruangan masjid, lapangan olahraga dan fasilitas lainnya.
“Kami senang menerima kerawuhan sodara-sodari kami dari berbagai kota yang datang untuk haul dan mampir di tempat kami,”ujarnya.
Di antara para peserta haul yang mampir ke Masjid Baitul Karim milik JAI Solo yaitu Kyai Haji Lukman yang merupakan ketua FPI kabupaten Pasuruan dan Kyai Haji Isa, ketua FPI kota Pasuruan, serta Muhammad Mukhlas, pengurus GP Anshor Pasuruan.
“Matur nuwun sanget atas penerimaan dan jamuannya Ustadz Muhaimin, kami merasa senang dan kami mohon pamit kembali ke kota kami,” ujar Kyai Isa.
Editor: Talhah Lukman A