Semarang – Komunitas dari Gereja Katolik St. Theresia Paroki Bongsari, Tim Kerja Keutuhan Ciptaan dan Lingkungan Hidup mengakhiri serangkaian program “We Care Our Earth” dengan acara Bersih Pantai Tirang pada 21 Mei 2023.
Rangkaian acara sebelumnya berawal dari Seminar Ekologi dan Pelatihan Eco Enzym serta Workshop Cerdas Memilih Air.
Acara berlangsung di Pantai Tirang, Semarang dan dimulai pada waktu jam 05.30 pagi. Seluruh rangkaian acara ini dilakukan dalam rangka merayakan Hari Persaudaraan Manusia Sedunia (4 Februari), Hari Peduli Sampah Nasional (21 Februari), Hari Bumi (22 April), dan Hari Air Sedunia (22 Maret).
Komunitas penyelenggara mengundang sejumlah komunitas-komunitas khususnya lintas agama, tidak terkecuali komunitas AMSAW (Ahmadiyya Muslim Students Association for Woman) Semarang.
Dari undangan tersebut, Jemaat Ahmadiyah mengirimkan delegasi sebanyak 5 orang yang terdiri dari 2 laki-laki dan 3 perempuan.
Sebelum melaksanakan kegiatan bersih-bersih, acara diawali dengan menuangkan eco enzym buatan para peserta yang telah terfermentasi dari acara pertama pada tanggal 5 Mei 2023.
Penuangan eco enzym dilakukan secara simbolik oleh tokoh-tokoh lintas iman dari beberapa agama dan komunitas. Selanjutnya, acara berlanjut dengan pembagian kelompok untuk membersihkan seluruh area pantai dan berakhir di jam 10.
“Kita bisa menyatu dengan orang yang berbeda agama dengan merawat lingkungan kita.” Ujar Wakil Ketua AMSAW Semarang, Siti Asyifa yang turut andil dalam kegiatan ini.
Ia merasa bahwa perbedaan latar belakang tidak bisa dijadikan alasan untuk enggan berpartisipasi dalam kegiatan merawat lingkungan. Karena sejatinya, lingkungan adalah tanggung jawab bersama, terlepas dari agama apa yang diyakini.
Perempuan asal Garut itu yang merasa bersyukur atas inklusi yang diberikan komunitas Gereja Katolik St. Theresia terhadap pemuda-pemudi Ahmadiyah.
“Alhamdulillah, eksistensi dari title AMSA-AMSAW Semarang mulai dikenali dengan hadirnya undangan ini,” ungkap Siti Asyifa.
“Semoga kedepannya AMSA-AMSAW Semarang tetap konsisten untuk terus berkontribusi pada acara-acara positif yang diselenggarakan kawan-kawan komunitas di Semarang,” pungkasnya.
Penulis: Putri Nur Habibah