Solo – Jemaat Ahmadiyah menyelenggarakan turnament tenis meja single untuk semua umur, Minggu 19 Agustus 2024.
Seluruh peserta yang mendaftar berasal dari warga setempat dan dari banyaknya yang mendaftar dan memenuhi persyaratan, ada 16 peserta yang lolos dan bisa mengikuti pertandingan turnament tenis meja di ruang Perpustakaan BRAy Mahyastoeti dan Peace Centre JAI Solo.
Jumlah Peserta dibatasi karena menyesuaikan dengan waktu pertandingan yang dimulai dari 19.30 WIB.dan supaya rampung tidak terlalu larut malam.
Ketua pelaksana turnamen, Muhaimin menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakannya turnament tenis meja ini dalam rangka memperingati HUT ke-79 RI.
Andri sebagai juara 1 mengaku senang dan bangga bisa berpartisipasi meramaikan pertandingan tenis meja sekaligus menjadi pemenang juara 1 pada turnament kali ini.
“Senang dan bangga mengikuti turnament tenis meja ini terlebih lagi bisa jadi juara 1,” ujarnya.
Tepat jam 12 malam pertandingan selesai.
Para peserta yang keluar sebagai pemenang turnamen ini antara lain Ustadz Andri (juara 1), Rahmadi (juara 2), dan Didik (juara 3).
Semua peserta yang bertanding maupun penonton dapat apresiasi hadiah yang disediakan oleh panitia.
Di sela sela istirahat dari pertandingan, ada penonton yang membaca poster yang terpampang di perpustakaan BRAy. Mahyastoeti dan Peace Centre JAI Solo.
“Selain untuk silaturahmi, turnament tenis meja ini juga untuk ajang memperkenalkan olahraga tenis meja kepada para remaja dan pemuda lingkungan sekitar,” terang Muhaimin. *