Serang– Jemaat Ahmadiyah Cabang Serang Banten mengadakan peringatan Hari Khilafat di situs bersejarah Keraton Kaibon, Serang, Banten, pada Minggu, 26 Mei 2024.
Acara ini dihadiri oleh Ketua Cabang, Drs. Syarif Ahmadi, M.Hum., Sekretaris Tarbiyat, Yudi Gunawan, serta pengurus dan anggota Jemaat lainnya.
Mubaligh Rangkasbitung, Mln. M. Suhufi Ahmad, hadir sebagai narasumber dan menyampaikan ceramah mengenai pentingnya Khilafat dalam mewujudkan persatuan umat Islam dan perdamaian dunia.
Ia mengutip pidato Jalsah Salanah Qadian 2016 oleh Maulana Karimuddin, ShD, yang menekankan peran Khalifah kelima Jemaat Ahmadiyah, Hadhrat Mirza Masroor Ahmad, dalam upaya mewujudkan perdamaian global.
Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh sekitar 35 anggota Jemaat dan diakhiri dengan doa bersama.
Peringatan Hari Khilafat ini menjadi momentum penting bagi Jemaat Ahmadiyah Serang Banten untuk memperkuat persatuan dan komitmen dalam menyebarkan pesan perdamaian Islam.
Kontributor: Yayat Hidayat Juansyah