Yogyakarta – Dalam rangkaian acara Best Festival 2024 yang berlangsung di Taman Peradaban, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Jemaat Ahmadiyah Yogyakarta berpartisipasi dalam kegiatan donor darah.
Aks sosial ini diselenggarakan oleh komunitas Gusdurian Yogyakarta pada Kamis 14 November 2024.
Kegiatan ini bertujuan untuk menunjukkan semangat kemanusiaan dan membantu sesama dengan memberikan darah kepada mereka yang membutuhkan.
Acara ini disambut antusias oleh para peserta yang datang dari berbagai latar belakang, terutama dari kalangan mahasiswa dan anggota Jemaat Ahmadiyah Yogyakarta.
Partisipasi Jemaat Ahmadiyah ini sejalan dengan komitmen mereka dalam mendukung kegiatan sosial dan kemanusiaan. Bagi Jemaat Ahmadiyah Yogyakarta, donor darah adalah agenda yang diikuti oleh anggotanya sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat.
Kegiatan donor darah ini juga menjadi bentuk nyata dari semangat persatuan dan solidaritas antarumat beragama yang diusung dalam acara Best Festival 2024.
Gusdurian Yogyakarta sebagai penyelenggara berusaha untuk mengajak berbagai komunitas dan elemen masyarakat dalam upaya membantu sesama melalui donor darah.
Dalam sambutannya, perwakilan Gusdurian Yogyakarta menyampaikan bahwa donor darah ini diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat untuk berkontribusi dalam hal-hal kecil yang berdampak besar bagi orang lain.
Peserta yang hadir terlihat sangat antusias mengikuti setiap tahapan donor darah yang dimulai dari pemeriksaan kesehatan hingga proses pengambilan darah.
Meskipun beberapa peserta tampak sedikit gugup, semangat untuk membantu sesama membuat mereka semakin bersemangat untuk ikut serta. Salah satu perwakilan dari Jemaat Ahmadiyah Yogyakarta mengungkapkan bahwa donor darah ini tidak hanya bermanfaat bagi penerima, tetapi juga menumbuhkan rasa kepedulian sesama
“Ini adalah salah satu cara kami sebagai manusia untuk membantu mereka yang membutuhkan. Kami berharap donor darah ini dapat bermanfaat bagi yang membutuhkan di masa mendatang,” ujar salah satu anggota Jemaat Ahmadiyah Yogyakarta.
Kegiatan ini menjadi pengingat bahwa sekecil apapun bantuan yang diberikan, akan sangat berarti bagi yang membutuhkan.
Donor darah bersama Gusdurian dan Jemaat Ahmadiyah ini diharapkan menjadi agenda rutin yang dapat terus berlangsung di Yogyakarta, sebagai bentuk solidaritas dan kepedulian sosial bagi masyarakat sekitar.
Kontributor: Ghulam Ramadhan
Editor: Talhah Lukman A