Tasikmalaya – Jemaat Ahmadiyah Sukasari menggelar peringatan Hari Masih Mau’ud dengan penuh kekhidmatan di Masjid Baitus Syukur, Sabtu 23 Maret 2024.
Kegiatan ini merupakan bagian dari acara rutin tahunan yang diselenggarakan dengan khidmat dan kecintaan yang mendalam kepada pendiri Jemaat Ahmadiyah, Hadhrat Mirza Ghulam Ahmad as
Dalam sambutannya, Ketua Jemaat Ahmadiyah Sukasari, Iron Kamaludin, menekankan pentingnya momen ini sebagai ekspresi rasa syukur atas pengabdian Masih Mau’ud as dalam menerangi dan berkhidmat demi Islam.
“Tentunya sebagai muridnya kita wajib meneladani perjuangan beliau sebagai penerus baginda alam Rasulullah Muhammad SAW,”ujarnya
Lebih lanjut Iron menyampaikan jika peringatan Hari Masih Mau’ud bukan sekadar rutinitas tahunan.
“Sebagai wujud kesetiaan dan kecintaan kami kepada beliau,” ungkapnya.
Pembacaan ayat suci Al-Qur’an dari surah Al-Jumu’ah ayat 3-4 yang menjadi pijakan kegiatan ini disampaikan oleh Mubaligh pembina Jemaat Sukasari, Mln. Sultan Hafiz.
Dalam ceramahnya, Mubaligh Jemaat Ahmadiyah Sukasari, Mln. Sultan menyoroti betapa pentingnya peran Masih Mau’ud dalam membimbing kembali umat manusia ke arah kebenaran dan kesucian.
Di akhir sambutannya Iron mengucapan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh anggota yang telah turut serta hadir dan mempersembahkan waktu dalam merayakan kegiatan yang membanggakan ini.
Kontributor: Taopik Romadhon
Editor: Talhah Lukman A