Batam – Lajnah Imaillah terpilih untuk mengikuti pelatihan bimbingan teknis yang diselenggarakan Kementerian Perindustrian melalui Pemerintah Kota Batam.
Acara ini digelar pada Jumat 1 Maret 2024 dengan bertempat di Hotel King Batam.
Pelatihan ini terdiri dari 4 bidang: daur ulang plastik, kosmetik herbal, pemanfaatan limbah rumah tangga dan fasiliti komoditas lokal.
Peserta dibatasi setiap sesinya maka masing-masing instansi maupun Komunitas hanya dipilih 1 orang wakil.
Untuk Pelatihan kali ini wakil dari Lajnah Imaillah adalah Wakil Ketua Lajnah Imaillah Batam, Ary Lestari di kelas daur ulang plastik.
Pemateri Suswati asal Bogor mengajarkan macam-macam kerajinan tangan yang terbuat dari sampah plastik seperti tikar hingga gantungan kunci.
Dalam pelatihan daur ulang plastik, Lajnah Imaillah Batam, Ary Lestari menyampaikan kembali apa yang ia dapatkan kepada anggota Lajnah Imaillah dan Nashirat Batam.
Tujuannya agar bisa membantu pemerintah dalam menangani sampah plastik dan ikut andil dalam program pemerintah kota Batam bebas dari sampah.
Nrasumber berharap kepada kita semua untuk terus menyebarkan apa yang telah kita dapat ke masyarakat sekeliling agar sampah plastik bisa dimanfaatkan kembali. *