Bekasi — Guna meningkatkan minat baca di kalangan anggota, Lajnah Imaillah Bekasi bedah buku berjudul ‘Media Sosial’.
Lajnah Imaillah Bekasi mengadakan kegiatan yang berlangsung di Masjid Al-Misbah Jatibening Bekasi pada Minggu, 18 Februari 2024.
Materi pertemuan literasi mengangkat buku Media Sosial yang berisikan kutipan pilihan sabda Hadhrat Khalifatul Masih V atba.
Salah satu sub judul yang dipilih adalah ‘Tanggung Jawab para Ibu di Zaman Sekarang’.
Tujuan buku dipilih untuk literasi adalah sebagai pengingat diri dari dampak negatif media sosial bagi muslimah Ahmadiyah, khususnya para ibu.
Dimana ibu berperan serta bertanggung jawab terhadap perkembangan rohani dan jasmani anak-anak mereka.
Setiap anggota diajak membaca bersama untuk dapat memahami serta menandai poin-poin penting di setiap halamannya serta dilanjut engan pembahasan poin penting.
Dalam kegiatan literasi ini juga diadakannya quiz.
Dimana setiap pertanyaan yang diajukan, anggota harus berlomba untuk mengangkat tangan yang tercepat dan langsung menjawab dengan jelas.
Untuk menjawab, peserta harus benar- benar menyimak, memahami, serta dapat menentukan poin penting apa saja di setiap halamannya.
Sebayanyak 5 orang anggota Lajnah Imaillah Bekasi berhasil menjawab dan berusaha menjadi yang tercepat untuk kemudian dapat hadiah.
Salah seorang pengurus Lajnah Imaillah Bekasi, Atun bersyukur acara terkait literasi ini bisa sukses.
“Alhamdulillah literasi berjalan dengan baik dan anggota pun mendapatkan manfaat serta pengetahuan khususnya bagi seorang ib,”ujarnya.
“Para ibu agar lebih berhati-hati terhadap bahaya media sosial untuk anak-anak mereka,” pungkasnya.
Kontributor: Deslia Nisrina Hanifa
Editor: Talhah Lukman A