Purwekerto- Earth Hour 2023 atau tahun ini berjalan semarak dan anggota JAI Purwekerto ikut dalam aksi peduli bumi tersebut.
Earth Hour merupakan aksi global yang diinisiasi World Wide Fund for Nature (WWF) sejak 2007.
Aksi ini biasa diperingati setiap tahunnya sebagai salah satu aksi terpenting untuk mengingkatkan seluruh elemen masyarakat tentang pentingnya menghentikan kerusakan alam dan menanggulangi perubahan iklim.
Aksi Earth Hour sendiri melibatkan ratusan negara.
Yayasan WWF Indonesia memusatkan kegiatan Earth Hour 2023 di Kota Solo, Jawa Tengah pada Sabtu, 25 Maret 2023 dari pukul 20:30-21.30 WIB.
Bukan hanya itu, masyarakat Purwokerto ikut menyemarakan aksi Earth Hour 2023 di Meotel Hotel by Dafam, Purwokerto.
Rangkaian kegiatan Earth Hour di Purwokerto mulai dari pemadaman listrik sebagai aksi 1 jam untuk bumi sampai dengan live performence dari berbagai komunitas yang berkolaborasi.
Pada kesempatan itu perwakilan JAI Purwokerto ikut hadir berkolaborasi sebagai kawula muda yang peduli alam dan perubahan iklim. Di antaranya 3 orang anggota MKAI dan 6 orang anggota lajnah imaillah.
Tak ingin kehilangan momen untuk ikut menyemarakan Earth Hour 2023, salah satu anggota Lajnah Imaillah Purwekerto, Thuhfah Husyiari ‘Azmi membacakan puisi yang berjudul “Alamku Sayang, Hutanku Hilang”
Selain itu perwakilan Khuddam, Muhammad Ihsan melantunkan syair yang berjudul “Islam Aor Bani Islam Se Isyq”.
Terselenggaranya aksi Earth Hour diharapkan agar bukan hanya diimplementasikan untuk satu hari saja, hal ini dituturkan oleh Wakil Bupati Purwekerto dalam sambutannya.
Semarak aksi Earth Hour tersebut ramai dengan tagar #IniAksiku #EarthHour2023 #BiggestHourForEarth #MyHourForEarth #1JamUntukBumi.
Kontributor: Manshurotun Nisa
Editor: Talhah Lukman Ahmad