Tasikmalaya – Perempuan Ahmadiyah (Lajnah Imaillah) Cabang Citeguh, Kabupaten Tasikmalaya menggelar acara Sedekah Ramadan di halaman Masjid Baitus Subhan, Desa Tenjowaringin, Kabupaten Tasikmalaya, pada Jum’at (22/4/2022). Kegiatan tersebut diisi dengan doa bersama dan pembagian paket sembako untuk 61 KK.
Paket sembako tersebut berisi beras, minyak goreng, kue kering, dan mentega yang merupakan hasil donasi dari anggota Citeguh. Donasi tidak hanya berupa uang, tapi juga berupa barang. Ada yang mengumpulkan beras, minyak, dan mentega.
Wakil Ketua Lajnah Imaillah Citeguh Dewy Nur Afiyah menyebut, barang-barang yang dibeli tidak mengandalkan pemasok dari luar daerah, tapi memanfaatkan sumber daya yang ada di lingkungan Citeguh. Untuk kue kering juga merupakan karya dua anggota Lajnah Imaillah Citeguh.
“Sementara untuk acaranya baru terlaksana dua kali, Ramadan tahun ini dan tahun kemarin. Namun alhamdulillah ada penambahan untuk jumlah paket yang dibagikan,” tuturnya.
Selaras dengan itu, Ketua Lajnah Citeguh Susan Asmarani menyebut kegiatan ini akan menjadi agenda rutin tahunan di setiap Ramadan dengan sasaran anggota Ahmadi dan non-Ahmadi di lingkungan sekitar.
“Semoga dengan adanya program ini dapat bermanfaat bagi keluarga penerima. Aamiin,” pungkasnya.
Kontributor: Jihan