Pontianak — Dalam rangka mempererat hubungan rabtah dan juga silaturahim bersama Pengurus Wilayah (PW) NU Provinsi Kalbar, Pengurus Daerah (Pengda) Lajnah Imaillah Kalbar 1 beserta jajarannya telah berkunjung ke rumah pribadi Ketua PW NU Provinsi Kalbar.
Kunjungan yang dilakukan oleh pengda Kalbar ini dilakukan dalam rangka menyampaikan ucapkan selamat atas peresmian kantor sekretariat yang baru serta pengukuhan PW Muslimat NU Kalbar periode Khidmat 2023-2028.
Pada saat membuka obrolannya, Pengda LI Kalbar 1, Sri Hamarini menyampaikan langsung ucapan selamat tersebut kepada ketua PW NU, Dra. Nurul Wahidah, M. Si.
Dalam ucapan selamatnya tersebut Rini mengungkapkan kegembiraannya dan berharap kedepannya Pengda Kalbar 1 dapat bekerjasama dalam sejumlah penting.
“Kami mengucapkan selamat atas pengukuhan kepengurusan wilayah NU Kalbar, dan kami berharap kedepannya kami dapat bekerjasama dengan PW NU apabila ada kegiatan-kegiatan di provinsi Kalbar umumnya maupun di kota Pontianak,” ungkap Sri Hamarini.
Dalam menyabut kedatangan pengurus daerah Kalbar 1, Nurul Wahidah yang kesehariannya adalah sebagai dosen Fakultas Ushuluddin Adab dan Dawah di IAIN Pontianak ini menyampaikan kegembiraannya atas kehadiran Pengda Kalbar kerumahnya.
Dalam obrolannya banyak sekali ia bercerita tentang pengalamannya sewaktu ia mengajar dan membina guru-guru agama sekalbar.
Ia menceritakan tentang pentingnya menghormati sesama pemeluk agama lainnya.
Dan bahkan ia menyerukan untuk banyak bersyukur karena negara Indonesia ini berdiri berdasarkan azas Pancasila.
“Mau berbicara masalah agama dan lainnya kita telah diatur dengan lengkap yang terdapat dalam Pancasila serta UU 45”. ungkapnya.
Terakhir dalam rangka membuka wawasan tentang pemahaman akidah Ahmadiyah.
Serta untuk menepis berbagai macam fitnah yang berkembang di kalangan umat Islam di Indonesia.
Pengda Kalbar menghadiahkan Al-Qur’an beserta tafsir Singkat dari Jemaat Ahmadiyah cetakan terbaru tahun 2023. Selain Al-Qur’an dihadiahkan juga dua buku lainnya yaitu Al-Masih Di Hindustan serta buku kebenaran Al-Masih Akhir zaman.
Terakhir Rini menegaskan bahwa “Hadiah Al-Qur’an ini sebagai tanda bahwa kitab sucinya Ahmadiyah itu adalah kitab suci Al-Qur’an”. Tutupnya.
Kontributor: Sri Hamarini
Editor: Talhah Lukman Ahmad